Kebijakan Privasi Aplikasi Studi Kesehatan Apple

Kebijakan Privasi Aplikasi Studi Riset Kesehatan Apple telah diperbarui pada 20 November 2020
Privasi Anda penting bagi Apple. Jadi, kami telah mengembangkan Kebijakan Privasi yang mencakup bagaimana kami menangani informasi Anda terkait aplikasi studi riset kesehatan Apple ("Aplikasi"). Harap luangkan waktu sejenak untuk mempelajari praktik kebijakan kami dan menghubungi kami jika ada yang ingin Anda tanyakan.

Studi Riset Kesehatan Apple

Kebijakan Privasi ini merangkum informasi yang dapat kami kumpulkan atau terima terkait dengan penggunaan Aplikasi studi riset kesehatan dan partisipasi Anda dalam studi riset kesehatan kami ("Studi"). Kebijakan Privasi ini tidak mencakup informasi yang kami kumpulkan atau terima tentang Anda dalam konteks lain, misalnya ketika Anda membeli produk Apple, menelusuri situs web Apple, menggunakan aplikasi seluler Apple lain, atau menggunakan perangkat Apple Anda seperti iPhone, iPad, atau Apple Watch untuk tujuan selain Studi umum. Untuk praktik privasi kami secara umum, lihat kebijakan privasi umum kami.

Persetujuan Tindakan

Untuk berpartisipasi dalam suatu Studi, Anda harus meninjau dan menandatangani persetujuan tindakan dan surat kuasa (bila perlu) ("Persetujuan Tindakan") untuk Studi tersebut. Dengan menggunakan Aplikasi, Anda menyetujui pengambilan, penggunaan, dan pembagian informasi Anda seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini dan diringkas dalam Persetujuan Tindakan. Apabila terdapat ketidaksesuaian dalam Kebijakan Privasi ini dengan Persetujuan Tindakan, istilah dalam Persetujuan Tindakan akan dianggap berlaku.

Dalam kebijakan ini, kami menggunakan istilah "Tim Studi" untuk merujuk ke semua pihak yang memiliki akses data yang diambil dari Anda atau mengenai Anda melalui Aplikasi atau bagian dari Studi. Untuk semua Studi, Persetujuan Tindakan akan mencakup informasi spesifik mengenai anggota Tim Studi.

Pengambilan dan Penggunaan Informasi

Informasi pribadi adalah data yang dapat digunakan untuk mengenali atau menghubungi seseorang. Informasi pribadi tertentu dan informasi non-pribadi, sebagaimana dijelaskan di bawah, dapat diambil dari Anda atau tentang Anda melalui Aplikasi atau sebagai bagian dari Studi.

Apple dan afiliasinya, serta anggota Tim Studi lainnya, dapat membagikan informasi yang diambil melalui Aplikasi satu sama lain dan menggunakannya sesuai dengan Kebijakan Privasi ini.

Apabila Anda memutuskan untuk berpartisipasi dalam Studi, berikut adalah contoh jenis informasi yang dapat diambil dan bagaimana informasi tersebut dapat digunakan.

Informasi apa saja yang diambil

Ketika Anda mengunduh salah satu Aplikasi dan mendaftar ke salah satu Studi, berikut adalah contoh kategori informasi (yang dapat mencakup beberapa informasi pribadi) yang dapat diambil dari Anda atau tentang Anda melalui Aplikasi ("Data Studi"). Kategori informasi spesifik yang akan diambil tentang Anda sebagai bagian dari Studi akan dijelaskan dalam Persetujuan Tindakan.

  • Informasi kontak seperti nama, alamat email, dan nomor telepon Anda.
  • Informasi demografis seperti usia, gender, tempat tinggal, dan ras Anda.
  • Informasi dan riwayat medis seperti tinggi/berat badan, diagnosis dan pengujian medis sebelumnya (seperti diagnosis detak jantung tidak teratur), penggunaan obat saat ini dan sebelumnya (seperti obat pengencer darah), riwayat keluarga tertentu (seperti riwayat fibrilasi atrial), serta kebiasaan kesehatan (seperti kebiasaan merokok). Informasi ini dapat diambil melalui survei di dalam aplikasi atau survei kesehatan lainnya yang Anda ikuti.
  • Informasi sensor seperti detak jantung dan kalkulasi denyut ke denyut.
  • Data teknis, yang mana dalam banyak kasus bukan merupakan informasi pribadi, misalnya data dalam formulir yang tidak mengizinkan hubungan langsung dengan individu spesifik mana pun. Data teknis termasuk, misalnya, informasi tentang penggunaan aplikasi (seperti kapan Aplikasi pertama diluncurkan), versi dan ID penginstalan aplikasi, pengidentifikasi perangkat, serta data teknis tentang perangkat Anda, seperti sistem operasi dan model. Apple tidak melacak pelanggannya sepanjang waktu maupun melalui situs web pihak ketiga untuk memberikan iklan bertarget dan tidak merespons sinyal "Jangan Lakukan Pelacakan" (DNT).
  • Informasi efek samping seperti masalah, efek samping, atau hal lain yang dapat dilaporkan yang terjadi selama Studi.
  • Informasi lainnya, bila ada, seperti yang dijelaskan di Persetujuan Tindakan.

Informasi Kontak Anda akan dipisahkan dari data lain yang diambil dari Anda melalui Aplikasi dan sebagai bagian dari Studi, lalu diganti dengan kode acak ("Data Studi Berkode") sebelum diterima oleh sistem Apple.  Ketika Apple bertindak sebagai sponsor studi, proses yang dapat menyertakan peninjauan Data Studi Tidak Berkode wajib dimasukkan sebagaimana diperlukan untuk mematuhi undang-undang pada yurisdiksi tertentu atau untuk memenuhi kewajiban Apple sebagai sponsor. Apple merekrut pihak ketiga untuk memenuhi kewajiban tersebut atas nama pihak ketiga itu sendiri dan hanya Data Studi Berkode yang diterima oleh sistem Apple. Untuk studi-studi tertentu, apabila Anda mengalami masalah teknis dan setuju dialihkan ke Apple untuk dukungan teknis tambahan, Apple mungkin memiliki akses ke informasi tertentu yang mengidentifikasi Anda secara langsung. Pihak lain yang terlibat dalam Studi seperti kepala peneliti Studi atau anggota Tim Studi lainnya, dapat memiliki Data Studi dalam bentuk yang dapat diidentifikasi.

Bagaimana kami menggunakan informasi Anda

Informasi pribadi Anda, misalnya informasi kontak, bila diambil melalui Aplikasi, dapat digunakan untuk tujuan yang dijelaskan dalam Persetujuan Tindakan, termasuk:

  • Untuk mendaftarkan Anda ke Studi, termasuk menentukan kelayakan Anda untuk berpartisipasi dalam Studi
  • Untuk melaksanakan dan mendukung Studi
  • Untuk menghubungi Anda dengan survei atau pesan lain terkait dengan Studi melalui pemberitahuan dalam aplikasi, email, atau sebaliknya

Data Studi Berkode Anda dapat digunakan untuk tujuan yang dijelaskan dalam Persetujuan Tindakan, termasuk:

  • Untuk melaksanakan dan mendukung Studi
  • Untuk mengembangkan produk yang terkait dengan kesehatan dan kegiatan peningkatan
  • Untuk studi riset lainnya, bila diizinkan dalam Persetujuan Tindakan
  • Untuk menerbitkan hasil riset dan laporan terkait, yang tidak akan mengidentifikasi Anda

Data teknis Anda (seperti yang dijelaskan di atas) juga dapat digunakan untuk menentukan kelayakan Anda dalam suatu Studi dan penggunaan umum Aplikasi.

Pengungkapan kepada Pihak Ketiga

Penyedia Layanan

Apple dan anggota Tim Studi lainnya dapat membagikan informasi Anda dengan perusahaan yang menyediakan layanan untuk atau nama Studi seperti dewan tinjauan institusional pihak ketiga independen yang bertanggung jawab meninjau Studi dan melindungi hak Anda sebagai partisipan riset, atau pihak ketiga yang dipekerjakan untuk menyediakan layanan terkait dengan Studi, misalnya menerima dan memproses keluhan terkait Studi, atas nama kami. Perusahaan-perusahaan tersebut diwajibkan melindungi informasi Anda.

Lain-lain

Informasi pribadi dan Data Studi Berkode Anda juga dapat diungkapkan kepada pihak ketiga berikut:

  • Pemerintah dan Badan Pengawas, misalnya Departemen Kesehatan dan Layanan Manusia Amerika Serikat, Badan Makanan dan Obat, dan badan federal atau pemerintahan negara bagian lainnya.
  • Penegak hukum atau pihak ketiga lainnya menurut proses hukum yang sah seperti panggilan pengadilan, litigasi, atau perintah pengadilan. Kami juga dapat mengungkapkan informasi mengenai Anda jika kami memutuskan bahwa tindakan tersebut diperlukan untuk tujuan keamanan nasional atau masalah kepentingan publik lainnya.
  • Peneliti Studi Lain yang Diizinkan, bila diizinkan oleh Persetujuan Tindakan, peneliti pihak ketiga tertentu yang diizinkan dapat mengakses Data Studi terbatas. Kategori peneliti studi yang diizinkan, jenis Data Studi yang dapat diakses, dan tujuan penggunaan data akan dijelaskan lebih lanjut dalam Persetujuan Tindakan.
  • Lain-lain, jika kami memutuskan bahwa pengungkapan diperlukan untuk memberlakukan syarat dan ketentuan kami atau melindungi operasi atau pengguna kami. Kami mengungkapkan informasi sebagaimana dijelaskan dalam Persetujuan Tindakan. Selain itu, jika terjadi reorganisasi, merger, atau penjualan, kami dapat mengalihkan setiap dan semua informasi pribadi yang kami kumpulkan ke pihak ketiga terkait.

Perlindungan Informasi Anda

Apple menangani keamanan informasi pribadi Anda dengan sangat serius. Apple telah menerapkan tindakan yang masuk akal untuk memastikan keamanan Data Studi, dan untuk melindungi kerahasiaan informasi Anda, termasuk menyimpannya dalam sistem dengan akses terbatas dalam fasilitas menggunakan tindakan keamanan fisik. Terlepas dari tindakan keamanan kami, kerahasiaan secara total tidak dapat dijamin.

Penahanan Informasi Pribadi

Partisipasi Anda dalam Studi adalah bersifat sukarela. Anda dapat memutuskan untuk tidak berpartisipasi atau meninggalkan Studi kapan pun. Jika Anda memutuskan untuk mengundurkan diri, kami mungkin tidak akan menghapus informasi yang telah kami ambil dan kami dapat terus menggunakannya, tetapi kami tidak akan menerima Data Studi baru tentang Anda serta akan berhenti menghubungi Anda berkaitan dengan Studi tersebut, kecuali jika terjadi kepentingan medis yang serius dan dapat ditindaklanjuti. Kebijakan penahanan yang spesifik dan langkah-langkah yang perlu Anda ambil untuk mengundurkan diri akan dijelaskan dalam Persetujuan Tindakan untuk setiap Studi.

Anak-Anak

Aplikasi kami tidak ditujukan untuk anak-anak usia di bawah 13 tahun atau usia minimum yang setara di wilayah hukum terkait. Bila diketahui informasi pribadi dari anak di bawah 13 tahun telah diambil, kami akan menghapus informasi tersebut sesegera mungkin.

Komitmen Seluruh Perusahaan Kami terhadap Privasi Anda

Untuk memastikan keamanan informasi pribadi Anda, kami menginformasikan panduan privasi dan keamanan kami kepada seluruh karyawan Apple dan menegakkan perlindungan privasi secara ketat di perusahaan.

Pertanyaan Privasi

Bila Anda memiliki pertanyaan atau saran mengenai Kebijakan Privasi ini, hubungi kami. Bila Anda memiliki pertanyaan tentang Studi, hubungi anggota Tim Studi dengan informasi kontak yang tercantum dalam Persetujuan Tindakan. Untuk mengundurkan diri dari Studi, ikuti petunjuk spesifik dalam Persetujuan Tindakan. Perlu diingat bahwa menghapus Aplikasi tidak berarti mengundurkan diri dari Studi.

Apple dapat memperbarui Kebijakan Privasi ini sewaktu-waktu. Jika kami mengubah kebijakan secara material, Anda akan menerima pemberitahuan dalam Aplikasi atau melalui email Studi yang dimaksud beserta Kebijakan Privasi yang telah diperbarui. Kami juga dapat memberikan pemberitahuan pada situs web Studi yang dimaksud.

Apple Inc., 1 Apple Park Way, Cupertino, California, USA, 95014