Saran akan ditampilkan setelah mengetikkan input pencarian. Gunakan panah naik dan turun untuk meninjau. Gunakan enter untuk memilih. Jika pilihannya berupa frasa, frasa tersebut akan diserahkan ke pencarian. Jika sarannya berupa tautan, browser akan mengarahkan ke halaman tersebut.
Peraturan
Tuan Rumah

Menerima tamu dengan bertanggung jawab di Indonesia

Kami menyusun artikel ini guna membantu tuan rumah Airbnb memahami tanggung jawab menerima tamu dan memberikan gambaran umum tentang undang-undang tertentu, peraturan, dan rekomendasi praktik terbaik yang mungkin berdampak pada tuan rumah. Anda wajib mematuhi panduan Airbnb, seperti Standar Menerima Tamu, serta memastikan bahwa Anda mematuhi hukum dan peraturan lainnya yang berlaku terhadap situasi dan lokasi spesifik Anda, seperti Standar Nondiskriminasi.

Kami sarankan agar Anda melakukan mempelajari sendiri dan/atau mencari saran eksternal terkait hukum atau perpajakan, mengingat artikel ini tidaklah komprehensif, serta tidak bisa dianggap sebagai nasihat hukum atau pajak di Indonesia. Selain itu, karena kami tidak memperbarui artikel ini secara terus-menerus, harap periksa setiap sumber dan persyaratan setempat untuk memastikan bahwa informasi yang diberikan belum berubah.

Kesehatan dan kebersihan

Informasi global mengenai protokol pembersihan intensif Airbnb dapat ditemukan di info umum mengenai menyewakan tempat menginap.

Dalam konteks krisis kesehatan akibat COVID-19, penerapan langkah-langkah kesehatan dan keselamatan yang tepat akan menjadi inti pemulihan sektor pariwisata. Tuan rumah harus mematuhi persyaratan kesehatan dan keselamatan untuk penginapan Airbnb.

Protokol dan peraturan terkait Covid-19

Pengoperasian tempat akomodasi dan penginapan dalam konteks krisis kesehatan akibat COVID-19 akan dikenakan berbagai tindakan keselamatan, kesehatan, dan pencegahan, pembatasan, dan peraturan, bergantung pada status karantina dari wilayah tertentu di tempat Anda.

Umumnya, semua tempat akomodasi dan penginapan yang memiliki wewenang untuk beroperasi di area yang memberlakukan karantina komunitas harus mematuhi panduan kesehatan dan keselamatan Kementerian Pariwisata, termasuk, antara lain, wajib mengenakan masker, pelindung wajah, menerapkan transaksi tanpa kontak, pemeriksaan tamu, batasan kapasitas, mengisi formulir pernyataan kesehatan, dan persyaratan pelaporan lainnya. Anda dapat merujuk ke situs web Kementerian Pariwisata untuk informasi lebih lanjut tentang panduan kesehatan dan keselamatan, kebersihan, dan disinfeksi yang berlaku.

Langkah-langkah Pemerintah Indonesia terkait COVID-19 dapat berubah dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, kami sarankan Anda secara rutin memeriksa langkah-langkah terkait COVID-19 di halaman resmi Pemerintah Indonesia, atau berkonsultasi dengan Kementerian Pariwisata atau konsultan hukum setempat mengenai kewajiban Anda.

Pajak nasional

Perpajakan adalah topik yang rumit. Kewajiban pajak Anda sendiri bisa berbeda berdasarkan situasi khusus Anda, jadi kami sarankan Anda mempelajari kewajiban Anda atau berkonsultasi dengan profesional pajak untuk mendapatkan informasi yang lebih spesifik.

Secara umum, uang yang Anda peroleh sebagai tuan rumah di Airbnb dianggap sebagai penghasilan kena pajak yang mungkin dikenakan berbagai pajak seperti pajak penghasilan, PPN, atau pajak persentase.

SPT pajak penghasilan untuk Indonesia jatuh tempo setiap tahun. SPT pajak penghasilan tahunan jatuh tempo pada 31 Maret untuk perorangan dan pada 30 April untuk badan hukum. Untuk perusahaan dan Perorangan yang ditetapkan sebagai badan usaha kena pajak, PPN jatuh tempo setiap bulan, yang biasanya pada hari terakhir bulan berikutnya setiap bulan. Pastikan dengan menghubungi Direktorat Jenderal Pajak Indonesia untuk mengetahui apakah Anda perlu menyatakan penghasilan yang Anda dapatkan dari menerima tamu, yang dapat Anda temukan di ringkasan penghasilan tuan rumah Anda. Sebaiknya Anda juga mencari tahu apakah Anda memenuhi syarat untuk manfaat lain seperti pembebasan pajak dan tunjangan.

Panduan pajak gratis

Kami ingin memudahkan Anda memahami tanggung jawab pajak Anda sebagai Tuan Rumah di Airbnb. Jadi, kami bermitra dengan perusahaan akuntansi pihak ketiga independen untuk menyediakan panduan pajak gratis (tersedia dalam bahasa Indonesia dan Inggris) yang mencakup informasi pajak umum di Indonesia.

Peraturan dan Perizinan

Anda harus memastikan bahwa Anda diizinkan untuk menerima tamu di properti Anda. Contoh pembatasan antara lain kontrak, undang-undang, dan peraturan komunitas. Pastikan dengan pengacara atau otoritas setempat untuk mempelajari lebih lanjut tentang peraturan, pembatasan, dan kewajiban yang berlaku untuk situasi Anda. Anda dapat menggunakan info umum dalam artikel ini sebagai titik awal untuk mempelajari tentang peraturan dan perizinan menerima tamu.

Peraturan pemerintah pusat dan pemerintah daerah

Bergantung pada lokasi Anda akan beroperasi, ada beberapa peraturan yang mungkin berdampak pada Anda sebagai tuan rumah. Tuan rumah semua tipe akomodasi harus mendapatkan nomor identifikasi bisnis dari pemerintah pusat, melalui Sistem Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik (Online Single Submission/OSS).

Bergantung pada tipe akomodasi Anda, Anda mungkin juga diwajibkan untuk mendapatkan Sertifikat Usaha Pariwisata dan Sertifikat Laik Sehat dari lembaga terkait atau unit pemerintah setempat.

Bergantung pada area setempat, Anda mungkin juga diminta untuk mendapatkan dokumen tambahan, seperti sertifikat asuransi keselamatan terhadap bahaya kebakaran, izin bangunan, izin perpipaan dan kelistrikan, izin lokasi dan pembebasan lahan, dan lain-lain.

Peraturan yang disebutkan di sini tidaklah menyeluruh, dan tidak boleh dianggap sebagai nasihat hukum, namun dapat memberi Anda awal yang baik dalam memahami undang-undang setempat dan memulai registrasi bisnis Anda serta mendapatkan lisensi/sertifikasi yang sesuai. Anda juga dapat menghubungi atau mempelajari situs web yang relevan dari unit pemerintah daerah terkait, atau menghubungi konsultan hukum setempat, untuk mempelajari lebih lanjut bagaimana persyaratan ini berlaku untuk Anda. Anda juga dapat mempelajari Undang-Undang Kepariwisataan Republik Indonesia dan Ketentuan dan Peraturan Pelaksanaannya, atau menghubungi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk mempelajari bagaimana undang-undang dan peraturan ini berlaku pada Anda. Ada juga ketentuan yang berlaku untuk penyandang disabilitas berdasarkan Undang-Undang tentang Penyandang Disabilitas. Anda dapat meninjau undang-undang dan peraturan terkonsolidasi yang berkaitan dengan Penyandang Disabilitas di situs web Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial.

Lisensi berdasarkan tipe akomodasi

  • Bisnis berisiko rendah (seperti vila berperingkat non-bintang, hotel, dan hotel kondominium (kondotel) dengan kurang dari 61 kamar, dan akomodasi jangka pendek lainnya) memerlukan Nomor Induk Berusaha (NIB).
  • Bisnis berisiko rendah menengah (seperti vila bintang 1, hotel, dan kondotel dengan 61 hingga 100 kamar, agro pariwisata, cottage, layanan manajemen hotel) memerlukan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan Sertifikat Laik Sehat.
  • Bisnis menengah-tinggi (seperti vila bintang 2 dan 3, hotel, dan kondotel dengan 101-200 kamar, dll.) memerlukan Nomor Induk Berusaha Bisnis (NIB), Sertifikat Laik Sehat, dan Sertifikat Usaha Pariwisata.
  • Bisnis berisiko tinggi (seperti kondotel atau hotel berbintang dengan lebih dari 200 kamar) harus mendapatkan Nomor Induk Berusaha (NIB), Sertifikat Laik Sehat, dan Sertifikat Usaha Pariwisata.

*Daftar lengkap kategori risiko dapat ditemukan melalui tautan ini dan tautan ini (dalam Bahasa Indonesia)

Proses permohonan Lisensi Nomor Induk Berusaha, Sertifikat Usaha Pariwisata, dan Sertifikat Laik Sehat (tidak menyeluruh)

Nomor Induk Berusaha (NIB)

Nomor Induk Berusaha (NIB) adalah nomor registrasi 13 digit yang berfungsi sebagai izin Tuan Rumah untuk melakukan aktivitas usaha di Indonesia. Semua Tuan Rumah di Indonesia harus mendapatkan NIB sebelum memproses lisensi lain yang terkait dengan bisnis mereka. Untuk mendaftar, pemohon harus terlebih dahulu mendapatkan akta pendirian dan nomor pokok wajib pajak (NPWP) perusahaan melalui kantor pajak setempat. NIB dapat didaftarkan melalui situs web Sistem Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik (Online Single Submission/"OSS"). Setelah pemohon memberikan semua informasi yang diperlukan, OSS akan segera memproses dan memverifikasi apakah semua data telah lengkap. Setelah diverifikasi, NIB akan segera diterbitkan melalui sistem. Proses secara umum diuraikan di bawah ini:

  1. Kunjungi situs web OSS dan buat akun baru
  2. Klik menu perizinan berusaha dan pilih Permohonan Baru
  3. Isi data yang diperlukan, seperti Data Badan Usaha, Data Bidang Usaha, Data Bidang Usaha Terperinci, dan Data Produk/Jasa Bidang Usaha
  4. Tinjau Daftar Produk/Jasa, Data Usaha, dan Daftar Kegiatan Usaha, kemudian ajukan Dokumen Persetujuan Lingkungan (KBLI/Bidang Usaha Tertentu)
  5. Centang kotak "Deklarasi mandiri"
  6. Tinjau draf aplikasi online dan sesuaikan seperlunya
  7. Kirimkan permintaan dan OSS akan menerbitkan NIB jika sistem menganggap data yang diperlukan sudah lengkap

Silakan baca Buku Panduan OSS resmi di tautan ini (dalam Bahasa Indonesia) dan Pertanyaan Umum (FAQ) OSS di tautan ini (dalam Bahasa Indonesia) untuk informasi selengkapnya. Kantor OSS dapat dihubungi melalui cara berikut:

Sertifikat Usaha Pariwisata (tergantung tipe akomodasi)

Pemilik bisnis pariwisata yang akomodasinya tergolong dalam tingkat risiko menengah-tinggi dan tingkat risiko tinggi (sebagaimana diuraikan di atas) diwajibkan untuk mendapatkan Sertifikat Usaha Pariwisata. Pemilik usaha harus mengajukan permohonannya dengan NIB yang masih berlaku kepada Lembaga Sertifikasi Usaha Bidang Pariwisata (LSU Pariwisata). Setelah LSU Pariwisata menerbitkan Sertifikat Usaha Pariwisata, LSU Pariwisata akan membagikan salinannya kepada Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) selambat-lambatnya tiga hari kerja sejak diterbitkan, setelah itu sertifikat tersebut akan berlaku. Proses secara umum diuraikan di bawah ini:

  1. Pemilik bisnis mengajukan permohonan untuk mendapatkan Sertifikat Usaha Pariwisata kepada LSU Pariwisata dengan mengirimkan NIB atau izin lain yang masih berlaku; nama usaha; alamat; narahubung; struktur organisasi; dan dokumentasi tentang operasi bisnis
  2. Setelah menerima permintaan tersebut, LSU Pariwisata akan melakukan evaluasi berdasarkan standar tertentu yang ditetapkan oleh Kemenparekraf
  3. Jika bisnis memenuhi standar dan persyaratan, LSU Pariwisata akan menerbitkan sertifikat. Bisnis yang gagal memenuhi persyaratan diizinkan untuk mengajukan permohonan kembali
  4. LSU Pariwisata juga akan mengirimkan salinan Sertifikat Usaha Pariwisata kepada Kemenparekraf selambat-lambatnya tiga hari setelah diterbitkan sebagai pemberitahuan

Sertifikasi ini akan tetap berlaku selama operator bisnis pariwisata mematuhi ketentuan peraturan perundang-undangan.

Harap baca Panduan Sertifikat Usaha Pariwisata untuk informasi lebih lanjut. Untuk pertanyaan umum, hubungi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melalui Whatsapp (+62-811-895-6767) atau email (info@kemenparekraf.go.id)

Sertifikat Laik Sehat (bergantung pada tipe akomodasi)

Bisnis yang akomodasinya tergolong dalam tingkat risiko menengah-rendah, menengah-tinggi, dan tinggi (sebagaimana diuraikan di atas) diwajibkan untuk mendapatkan Sertifikat Laik Sehat (SLS). SLS diterbitkan oleh dinas kesehatan daerah ('dinas kesehatan' atau Dinkes) untuk memastikan bahwa tipe akomodasi tertentu memenuhi persyaratan kebersihan.

Pemohon perlu mengajukan permohonan sertifikat laik sehat (SLS) melalui situs web OSS, dan menjalani proses verifikasi online dengan dinas kesehatan daerah (Dinkes) masing-masing. Jika persyaratan terpenuhi, Dinkes akan mengatur untuk melakukan kunjungan lapangan/inspeksi akomodasi. SLS akan diterbitkan jika pemohon memenuhi persyaratan. Silakan temukan daftar Dinkes setempat melalui tautan ini. Proses secara umum diuraikan di bawah ini:

  1. Kunjungi situs web OSS dan masuk
  2. Klik menu Perizinan Berusaha untuk Menunjang Kegiatan Usaha (PB-UMKU) dan pilih Permohonan Baru
  3. Pilih KBLI untuk permohonan PB-UMKU dan klik tombol ‘Proses Perizinan Berusaha UMKU’ pada kegiatan usaha yang dipilih
  4. Pilih KBLI 2020 yang sesuai dengan aktivitas bisnis dan klik selanjutnya, lalu pilih Permohonan Baru
  5. Isi formulir, termasuk mengunggah dokumen yang diperlukan
  6. Kirimkan permohonan, periksa status permohonan secara berkala untuk memastikan pemohon tidak melewatkan permintaan untuk memperbaiki atau mengedit persyaratan dalam sistem
  7. Setelah status berubah menjadi ‘Terverifikasi', pemohon dapat mengunduh sertifikat

Untuk pertanyaan seputar SLS, hubungi OSS menggunakan informasi kontak yang diberikan di atas.

Keselamatan

Kami sangat peduli terhadap keselamatan tuan rumah dan tamu. Anda bisa meningkatkan ketenangan tamu Anda dengan menyediakan beberapa persiapan sederhana seperti instruksi keadaan darurat dan menyampaikan potensi bahaya apa pun.

Informasi kontak darurat

Sediakan daftar kontak yang memuat nomor telepon berikut:

  • Nomor telepon layanan darurat setempat
  • Nomor telepon rumah sakit terdekat
  • Nomor kontak Anda
  • Nomor kontak cadangan (jika tamu tidak bisa menghubungi Anda)

Selain itu, ada baiknya Anda memastikan bahwa tamu mengetahui cara terbaik untuk menghubungi Anda jika terjadi keadaan darurat. Anda juga bisa berkomunikasi dengan tamu menggunakan sistem pengiriman pesan di Airbnb sebagai alternatif yang aman.

Perlengkapan medis

Sediakan kotak P3K dan beri tahu tamu Anda lokasi penyimpanannya. Periksa secara teratur agar Anda bisa memperbarui stok perlengkapan jika ada yang habis.

Pencegahan kebakaran

Jika Anda memiliki perabotan bertenaga gas, patuhi peraturan keselamatan gas yang berlaku dan pastikan Anda memiliki detektor karbon monoksida yang berfungsi dengan baik. Sediakan alat pemadam api dan ingatlah untuk memeliharanya secara teratur.

Pintu keluar

Pastikan Anda memiliki rute keluar darurat kebakaran yang ditandai dengan jelas. Pasang denah rute tersebut agar tamu dapat melihatnya dengan mudah. Identifikasi langkah-langkah yang perlu dilakukan jika listrik padam, termasuk tempat menyimpan senter.

Pencegahan bahaya

Berikut beberapa cara untuk mencegah potensi bahaya:

  • Periksa rumah Anda untuk mengidentifikasi area yang mungkin mengakibatkan tamu terpeleset, tersandung, atau terjatuh
  • Singkirkan potensi bahaya yang terlihat atau tandai dengan jelas
  • Perbaiki kabel yang terkelupas dan sistem kelistrikan lainnya (misalnya pemutus arus listrik)
  • Pastikan tangga Anda aman dan memiliki pegangan
  • Singkirkan atau kunci semua benda yang berisiko berbahaya bagi tamu Anda

Keselamatan anak

Sebagian tamu bepergian dengan anak kecil dan perlu memahami apakah rumah Anda sesuai untuk mereka. Anda bisa menggunakan bagian Catatan tambahan pada Detail iklan di akun Airbnb Anda guna menyampaikan potensi bahaya atau mengindikasikan bahwa rumah Anda tidak cocok untuk anak-anak dan balita.

Pengatur suhu udara

Peralatan yang berfungsi, seperti tungku dan AC, bisa sangat memengaruhi kenyamanan tamu Anda selama mereka menginap. Ada banyak cara untuk memastikan kenyamanan tamu Anda:

  • Pastikan rumah Anda memiliki ventilasi yang memadai
  • Sediakan petunjuk tentang cara aman menggunakan pemanas dan AC
  • Pastikan bahwa termostat bekerja dengan baik dan pastikan tamu mengetahui letaknya
  • Lakukan pemeliharaan peralatan secara teratur

Batas jumlah penghuni

Tetapkan batas jumlah penghuni yang aman. Pemerintah setempat mungkin memiliki panduannya.

Sopan Santun

Bagian dari menjadi tuan rumah yang bertanggung jawab adalah membantu tamu Anda memahami praktik terbaik untuk berinteraksi dengan komunitas Anda. Dengan menyampaikan peraturan dan kebiasaan setempat kepada tamu Anda, Anda membantu membuat pengalaman yang luar biasa untuk semua orang.

Peraturan gedung

Jika bangunan Anda memiliki ruang bersama atau fasilitas bersama, beri tahu tamu Anda mengenai peraturan untuk semua tempat tersebut.

Peraturan rumah

Anda bisa mencantumkan peraturan rumah Anda di bagian Catatan tambahan pada Detail iklan di akun Airbnb Anda. Tamu biasanya merasa senang jika Anda menyampaikan ekspektasi Anda dengan mereka sejak awal.

Tetangga

Sebaiknya Anda memberi tahu tetangga Anda jika Anda berencana untuk menerima tamu. Langkah ini akan memberikan mereka kesempatan untuk memberi tahu Anda jika mereka memiliki kekhawatiran atau pertimbangan tertentu.

Kebisingan

Tamu memesan lewat Airbnb untuk berbagai alasan, termasuk liburan dan perayaan. Beri tahu tamu Anda sejak awal mengenai dampak kebisingan terhadap tetangga Anda untuk pengalaman yang lebih lancar. Anda mungkin perlu mengingatkan Tamu mengenai Standar Keandalan Tamu Airbnb dan kewajibannya terhadap komunitas sekitar.

Jika Anda khawatir mengenai gangguan terhadap komunitas Anda, ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk membantu mengurangi kebisingan yang berlebihan:

  • Menerapkan kebijakan jam tenang
  • Tidak mengizinkan membawa hewan peliharaan
  • Menyebutkan bahwa tempat Anda tidak cocok untuk anak-anak atau balita
  • Melarang pesta dan tamu tambahan yang tidak terdaftar

Parkir

Menyampaikan peraturan parkir di bangunan dan lingkungan Anda kepada tamu. Contoh kemungkinan peraturan parkir:

  • Hanya boleh parkir di tempat yang ditentukan
  • Dilarang parkir di sisi barat jalan pada hari Selasa dan Kamis karena ada jadwal pembersihan jalan
  • Parkir di jalan hanya diperbolehkan mulai pukul 19.00 sampai 07.00

Unit pemerintah daerah di wilayah Anda mungkin juga memiliki peraturan atau tata cara khusus yang membatasi atau mengizinkan parkir di jalan. Anda dapat menghubungi atau memeriksa situs web yang relevan dari unit pemerintah daerah yang bersangkutan untuk informasi lebih lanjut.

Hewan pendamping dan hewan peliharaan

Pertama, periksa perjanjian sewa atau peraturan gedung Anda guna memastikan bahwa tidak ada larangan terkait hewan peliharaan. Jika Anda mengizinkan tamu membawa hewan peliharaan, mereka akan senang mengetahui ada tempat yang cocok untuk mengajak hewan peliharaan mereka bermain atau tempat mereka boleh membuang kotoran hewan. Sampaikan rencana cadangan, seperti nomor telepon penitipan hewan peliharaan terdekat, jika hewan peliharaan tamu mengganggu tetangga.

Privasi

Selalu hormati privasi tamu Anda. Peraturan mengenai perangkat pengawasan kami menyatakan dengan jelas apa yang kami harapkan dari tuan rumah, namun sebagian lokasi memiliki undang-undang dan peraturan tambahan yang harus Anda ketahui. Secara khusus, Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik Indonesia melarang pengambilan foto atau video tanpa persetujuan mengenai aktivitas tertentu dalam keadaan orang yang dimaksud memiliki ekspektasi untuk memperoleh privasi yang wajar.

Merokok

Jika Anda tidak mengizinkan merokok, kami sarankan Anda memasang rambu dilarang merokok untuk mengingatkan tamu. Jika Anda mengizinkan merokok, harap perhatikan bahwa merokok di tempat umum, termasuk tempat akomodasi, yang dapat diakses atau terbuka untuk umum, saat ini dilarang. Merokok hanya diperbolehkan di area merokok yang sudah ditentukan, yang sesuai dengan peraturan di Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat merujuk pada peraturan setempat tentang Kebijakan Zona Dilarang Merokok.

Asuransi

Bekerja sama dengan agen atau penyedia layanan asuransi Anda untuk menentukan jenis kewajiban, batasan, dan perlindungan yang diperlukan untuk situasi tertentu, atau sejauh mana perlindungan asuransi diwajibkan.

Jaminan Tuan Rumah dan Asuransi Perlindungan Tuan Rumah

Perlindungan Kerusakan untuk Tuan Rumah Airbnb dan Asuransi Liabilitas Tuan Rumah Airbnb menyediakan perlindungan dasar atas kerugian dan tanggung gugat yang dicantumkan. Namun, perlindungan ini tidak akan menggantikan asuransi pemilik rumah, asuransi penyewa, atau asuransi tanggung gugat yang sudah ada. Anda mungkin perlu memenuhi persyaratan asuransi lain juga.

Tanggung gugat dan perlindungan dasar

Pelajari kebijakan pemilik rumah atau penyewa Anda dengan agen atau operator asuransi Anda guna memastikan tempat Anda memiliki perlindungan properti dan tanggung gugat yang memadai.

Informasi menerima tamu lainnya

Lihat Tanya Jawab menerima tamu kami untuk mempelajari lebih lanjut tentang menerima tamu di Airbnb.

Harap diperhatikan bahwa Airbnb tidak memiliki kendali atas tindakan tuan rumah dan menyangkal segala bentuk tanggung jawab. Kegagalan tuan rumah dalam memenuhi tanggung jawab mereka dapat berakibat pada penangguhan aktivitas atau penghapusan akun dari situs web Airbnb. Airbnb tidak bertanggung jawab atas keandalan atau ketepatan informasi yang dimuat dalam tautan mana pun ke situs pihak ketiga (termasuk tautan yang berkenaan dengan undang-undang dan peraturan).

Apakah artikel ini membantu?

Artikel terkait

  • Tuan Rumah Pengalaman

    Perizinan bisnis di Bali

    Undang-undang, peraturan, perizinan—berikut sejumlah informasi bermanfaat untuk membantu Anda mulai mempelajari apa yang mungkin Anda butuhk…
Dapatkan bantuan terkait reservasi, akun Anda, dan banyak lagi.
Masuk atau mendaftar