Melihat foto di Apple Watch
Di Apple Watch, telusuri foto Anda di app Foto dan tampilkan foto di wajah jam Anda.
Menelusuri foto di Apple Watch
Buka app Foto di Apple Watch Anda dan gunakan tindakan ini untuk menelusuri foto Anda.
Ketuk foto untuk melihatnya.
Gesek ke kiri atau ke kanan untuk melihat foto lain.
Putar Digital Crown untuk men-zoom, atau seret untuk menggeser foto.
Perkecil sepenuhnya untuk melihat keseluruhan foto album.
Melihat Live Photo di Apple Watch
Cari simbol Live Photo di pojok kanan bawah foto, lalu sentuh dan tahan foto.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Live Photos, lihat Petunjuk Pengguna iPhone.
Menampilkan foto di wajah jam
Saat melihat foto di app Foto di Apple Watch Anda, ketuk , lalu ketuk Foto di bagian Buat Wajah Jam. Anda juga dapat membuat wajah jam Kaleidoskop berdasarkan foto atau tambahkan wajah jam Foto baru di app Apple Watch pada iPhone Anda. Lihat Menyesuaikan wajah jam.
Kiat: Anda dapat mengakses wajah jam dengan mudah di iPhone dengan iOS 11 atau lebih baru. Buka app Foto di iPhone, ketuk foto, ketuk , gesek ke atas, lalu ketuk Buat Wajah Jam.
Melihat memori foto di Apple Watch
Anda dapat melihat memori foto—momen favorit dan terlupakan dari perpustakaan foto Anda—di Apple Watch.
Melihat memori terbaru dari wajah jam Siri: Pilih wajah jam Siri, lalu ketuk memori.
Melihat foto dari Memori di wajah jam Anda: Buka app Apple Watch di iPhone Anda, ketuk Galeri Wajah, ketuk wajah jam Foto, lalu ketuk Dinamis.
Wajah jam Dinamis menampilkan foto dari Memori terbaru Anda dan akan diperbarui setelah Anda memiliki foto terbaru.
Untuk mempelajari cara memilih album foto lain, lihat Memilih album foto dan mengelola penyimpanan di Apple Watch.