Sumber daya, layanan, dan dukungan lainnya di Mac Anda
Anda dapat menemukan informasi lainnya mengenai iMac Pro Anda di Laporan Sistem, Diagnostik Apple, dan melalui sumber online.
Laporan Sistem. Untuk mendapatkan informasi mengenai iMac Pro Anda, gunakan Laporan Sistem. Laporan Sistem menunjukkan perangkat keras dan perangkat lunak yang terinstal, nomor seri dan versi sistem pengoperasian, berapa banyak memori yang terinstal, dan lainnya. Untuk membuka Laporan Sistem, pilih menu Apple > Mengenai Mac Ini, lalu klik Laporan Sistem.
Diagnostik Apple. Anda dapat menggunakan Diagnostik Apple untuk membantu menentukan apakah ada masalah dengan salah satu komponen komputer, seperti memori atau prosesor. Diagnostik Apple membantu mengidentifikasi potensi sumber masalah perangkat keras dan menyediakan langkah pertama untuk dicoba dan menyelesaikannya. Diagnostik Apple juga membantu Anda terhubung dengan Dukungan AppleCare jika Anda memerlukan bantuan lainnya.
Sebelum menggunakan Diagnostik Apple, cabut perangkat eksternal apa pun, seperti hard disk atau layar eksternal. Pastikan iMac Pro terhubung ke internet.
Untuk memulai Diagnostik Apple, mulai ulang iMac Pro dan tahan tombol D saat komputer mulai menyala. Jika diminta, pilih bahasa untuk lokasi Anda. Tekan tombol Return atau klik tombol panah kanan. Tes Diagnostik Apple dasar selesai dalam waktu beberapa menit. Jika ditemukan masalah, deskripsi masalah muncul dengan instruksi tambahan. Buat catatan semua kode referensi sebelum menutup Diagnostik Apple, untuk berjaga-jaga jika Anda perlu menghubungi Dukungan AppleCare.
Sumber daya online. Untuk informasi layanan dan dukungan online, buka Selamat Datang di Dukungan Apple. Anda dapat belajar tentang produk Apple, melihat manual online, memeriksa pembaruan perangkat lunak, terhubung dengan pengguna Apple lain, dan mendapatkan layanan, dukungan, serta saran profesional dari Apple. Untuk informasi lainnya mengenai iMac Pro Anda, buka Dukungan iMac Pro.
Dukungan AppleCare. Jika Anda memerlukan bantuan, perwakilan AppleCare dapat membantu Anda menginstal dan membuka app, serta menyelesaikan masalah. Hubungi nomor telepon pusat dukungan terdekat (90 hari pertama gratis). Siapkan tanggal pembelian dan nomor seri iMac Pro Anda jika ingin menelepon.
Daftar lengkap nomor telepon dukungan tersedia di web di Hubungi Apple untuk mendapatkan dukungan dan layanan. Nomor telepon dapat berubah-ubah, dan tarif telepon lokal dan nasional berlaku.
90 hari dukungan telepon gratis Anda dimulai sejak tanggal pembelian.