Mengatur dan menggunakan Sembunyikan Email Saya di iCloud+ di semua perangkat
Jika Anda atau seseorang di grup Keluarga Berbagi memiliki langganan iCloud+, Anda dapat mengakses Sembunyikan Email Saya di iPhone, iPad, iPod touch, dan Mac, dan di iCloud.com.
Untuk tinjauan fitur, silakan baca Membuat alamat email unik dan acak dengan Sembunyikan Email Saya dan iCloud+.
Catatan: Pastikan Anda masuk dengan ID Apple yang sama di setiap perangkat. Anda tidak akan dapat mengakses Sembunyikan Email Saya di perangkat jika Anda tidak masuk dengan ID Apple ke perangkat tersebut.
Mengatur dan menggunakan Sembunyikan Email Saya di iPhone, iPad, atau iPod touch
Perangkat Anda harus menggunakan iOS 15, iPadOS 15, atau versi lebih baru.
Di iPhone, iPad, atau iPod touch, buka Pengaturan.
Pastikan Anda telah masuk dengan ID Apple Anda. Jika ya, Anda akan melihat nama Anda di bagian atas Pengaturan. Jika Anda tidak melihat nama Anda, ketuk "Masuk ke [perangkat] Anda."
Untuk menjaga kerahasiaan alamat email pribadi Anda, lakukan salah satu tindakan berikut ini:
Di Safari: Buka situs web, ketuk di bidang email, lalu ketuk Sembunyikan Email Saya di atas papan ketik untuk menghasilkan alamat email acak baru atau gunakan alamat yang telah Anda buat untuk situs web.
Di Mail: (iOS 15.2, iPadOS 15.2, atau versi lebih baru): Buka jendela email baru, ketuk bidang Dari, lalu pilih Sembunyikan Email Saya di menu pop-up.
Di Apple Pay (iOS 17, iPadOS 17, atau versi lebih baru): Di lembar pembayaran, ketuk Kontak, lalu pilih Sembunyikan Email Saya untuk menghasilkan alamat email baru atau menggunakan salah satu yang telah Anda buat untuk app atau situs web.
Catatan: Pilihan ini hanya tersedia saat app atau situs web meminta email dari lembar pembayaran.
Di app pihak ketiga yang didukung (iOS 16, iPadOS 16, atau versi lebih baru): Buka app, ketuk bidang email, lalu ketuk Sembunyikan Email Saya di atas keyboard untuk menghasilkan alamat email baru yang unik dan acak. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan alamat email yang telah dibuat untuk app tersebut.
Di pengaturan iCloud: Di Pengaturan, ketuk [nama Anda] > iCloud, lalu ketuk Sembunyikan Email Saya. Anda dapat melihat dan mengelola semua alamat email unik dan acak.
Di pengaturan Dompet & Apple Pay (iOS 17, iPadOS 17, atau versi lebih baru): Di Pengaturan, ketuk Dompet & Apple Pay, ketuk Email, lalu nyalakan Sembunyikan Email Saya.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Sembunyikan Email Saya di iPhone, iPad, atau iPod touch, silakan baca salah satu panduan berikut:
Panduan Pengguna iPhone: Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Safari di iPhone, Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di iPhone, dan Membuat dan mengelola alamat Sembunyikan Email Saya di Pengaturan di iPhone
Panduan Pengguna iPad: Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Safari di iPad, Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di iPad, dan Membuat dan mengelola alamat Sembunyikan Email Saya di Pengaturan di iPad
Petunjuk Pengguna iPod touch (iOS 15 atau lebih lama): Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Safari di iPod touch, Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di iPod touch, dan Membuat dan mengelola alamat Sembunyikan Email Saya di Pengaturan di iPod touch
Mengatur dan menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mac
Perangkat harus memiliki macOS 12 atau versi lebih baru.
Di Mac, lakukan salah satu tindakan berikut:
macOS 13 atau versi lebih baru: Pilih menu Apple > Pengaturan Sistem. Pastikan Anda telah masuk dengan ID Apple Anda. Jika telah masuk, [nama Anda] akan ditampilkan di bagian atas bar samping. Jika belum masuk, klik "Masuk dengan ID Apple".
macOS 12: Pilih menu Apple > Preferensi Sistem. Pastikan Anda telah masuk dengan ID Apple Anda. Jika telah masuk, [nama Anda] akan ditampilkan di bagian atas Preferensi Sistem. Jika belum masuk, klik tombol Masuk.
Untuk menjaga kerahasiaan alamat email pribadi Anda, lakukan salah satu tindakan berikut ini:
Di Safari: Buka situs web, klik di bidang email, lalu klik Sembunyikan Email Saya untuk membuat alamat email acak baru atau gunakan alamat yang telah Anda buat untuk situs web tersebut.
Di Mail (macOS 12.1 atau versi lebih baru): Buka jendela email baru. Di bidang Dari, klik menu pop-up, lalu pilih Sembunyikan Email Saya.
Di Apple Pay (macOS Sonoma atau versi lebih baru): Di lembar pembayaran, klik di bagian Kontak, lalu centang kotak Sembunyikan Email Saya untuk menghasilkan alamat email baru.
Catatan: Pilihan ini hanya tersedia saat app atau situs web meminta email dari lembar pembayaran. Alamat email yang sama digunakan untuk pembelian berikutnya di app atau situs web tersebut.
Di pengaturan iCloud (macOS 13 atau versi lebih baru): Klik [nama Anda] di bagian atas bar samping, klik iCloud, lalu klik Sembunyikan Email Saya. Anda dapat menemukan dan mengelola semua alamat email unik dan acak.
Di Preferensi iCloud (macOS 12): Klik ID Apple, klik iCloud di bar samping, lalu klik Pilihan di samping Sembunyikan Email Saya. Anda dapat menemukan dan mengelola semua alamat email unik dan acak.
Di pengaturan Dompet & Apple Pay (macOS atau versi lebih baru): Di Pengaturan, ketuk Dompet & Apple Pay di bar samping, lalu nyalakan Sembunyikan Email Saya.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai Sembunyikan Email Saya di Mac, baca Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di Mac di Petunjuk Pengguna Mail untuk Mac dan Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mac di Petunjuk Pengguna macOS.
Menggunakan Sembunyikan Email Saya di iCloud.com
Anda dapat membuat dan mengelola alamat email unik yang acak di Pengaturan di iCloud.com. Selain itu, Anda dapat mengirim dan membalas email dengan alamat unik tersebut di Mail di iCloud.com.
Buka icloud.com/icloudplus atau icloud.com/mail, lalu masuk dengan ID Apple Anda.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Sembunyikan Email Saya di iCloud.com, silakan baca salah satu panduan berikut:
Di ponsel: Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di iCloud.com dan Membuat dan mengedit alamat Sembunyikan Email Saya di iCloud.com
Di tablet: Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di iCloud.com dan Membuat dan mengedit alamat Sembunyikan Email Saya di iCloud.com
Di komputer: Menggunakan Sembunyikan Email Saya di Mail di iCloud.com dan Membuat dan mengedit alamat Sembunyikan Email Saya di iCloud.com