Melihat dan merekam video dari kamera keamanan di Rumah di Mac
Kamera dapat ditemukan di ruangan di dalam rumah, atau Anda dapat menambahkan ruangan untuk lokasi luar seperti halaman depan atau taman belakang. Anda dapat menjalankan kamera sepanjang waktu, atau saat dipicu oleh suatu peristiwa. Lihat Mengautomasi skenario dan aksesori.
Catatan: Untuk merekam dari kamera, Anda memerlukan iCloud+. Konten video tidak dihitung terhadap batas data iCloud+ Anda. Lihat artikel Dukungan Apple Meningkatkan ke iCloud+.
Video yang diambil oleh kamera Anda dianalisis dan dienkripsi di perangkat hub rumah Anda (HomePod mini, HomePod, Apple TV, atau iPad) dan diunggah dengan aman ke iCloud sehingga hanya Anda dan orang yang Anda bagikan yang dapat melihatnya. Lihat situs web aksesori Rumah untuk daftar kamera keamanan yang kompatibel.
Penting: iPad tidak akan didukung sebagai hub rumah di arsitektur Rumah baru, yang lebih andal dan efisien, dan yang akan tersedia akhir tahun ini sebagai peningkatan terpisah di app Rumah.
Melihat video
Di app Rumah di Mac Anda, klik ubin kamera di layar Utama.
Video langsung akan diputar secara otomatis. Klik tombol Gambar dalam Gambar untuk melihat video langsung di jendela terpisah.
Jika Anda memilih untuk merekam video, klik klip untuk memutarnya, atau gosok garis waktu di bagian bawah layar untuk menelusuri klip yang direkam.
Untuk beralih kembali ke video langsung, klik Langsung.
Menerima pemberitahuan saat kamera Anda mendeteksi aktivitas
Anda dapat memilih waktu untuk menerima pemberitahuan (kapan pun Anda di tidak di rumah, misalnya), saat gerakan terdeteksi, atau saat klip direkam. Anda juga dapat memilih untuk mengizinkan snapshot diambil saat gerakan terdeteksi.
Di app Rumah di Mac Anda, klik ubin kamera, lalu klik tombol Pilihan .
Klik Status dan Pemberitahuan.
Pilih kapan Anda ingin diberi tahu.
Klik tombol Sebelumnya , lalu klik tombol Tutup di pojok kanan atas.
Jika kamera menjadi tidak tersedia (atau tersedia), atau jika semua kamera di rumah Anda menjadi tidak tersedia dan perangkat Apple yang Anda gunakan untuk mengontrol rumah Anda memiliki akses internet, Anda dapat menerima pemberitahuan. Untuk menerima pemberitahuan, di Pilihan Perekaman untuk Saat Di Rumah, Saat Pergi, atau keduanya, pilih Streaming & Izinkan Perekaman.
Merekam video saat gerakan terdeteksi dengan Video Aman HomeKit
Dengan kamera yang kompatibel, Anda dapat merekam video saat kamera mendeteksi gerakan.
Di app Rumah di Mac Anda, klik ubin kamera, lalu klik tombol Pilihan .
Klik Pilihan Perekaman, lalu klik Saat Di Rumah atau Saat Pergi.
Anda dapat membuat pengaturan terpisah untuk saat Anda di rumah dan saat Anda pergi. Misalnya, saat Anda di rumah, Anda dapat memilih untuk menghentikan streaming dan merekam untuk kamera di dalam rumah Anda, tapi melanjutkan streaming dan merekam dari kamera luar.
Klik Streaming & Izinkan Perekaman.
Klik Pilihan Lainnya, lalu pilih kapan Anda ingin merekam.
Kamera Anda dapat merekam saat gerakan apa pun terdeteksi atau saat gerakan tertentu terdeteksi. Pilih “Gerakan Tertentu Terdeteksi” untuk membuat rekaman video dipacu oleh gerakan orang, hewan, kendaraan, atau pengiriman paket.
Kiat: Memilih gerakan tertentu, alih-alih gerakan apa pun, menghasilkan lebih sedikit klip (dan lebih sedikit pemberitahuan klip) serta lebih sedikit video untuk ditinjau. Misalnya, pilih Orang, dan kamera Anda tidak akan mengambil gerakan daun di pohon.
Klik tombol Sebelumnya , klik tombol Sebelumnya lagi, lalu klik tombol Tutup di pojok kanan atas.
Saat Anda mengatur kamera untuk mendeteksi gerakan tertentu, garis waktu menampilkan simbol unik untuk orang, hewan, kendaraan, dan pengiriman paket.
Membuat kerangka area untuk mendeteksi gerakan dengan Video Aman HomeKit
Dengan kamera yang kompatibel, setelah Anda mengatur untuk merekam setidaknya satu jenis peristiwa penting, Anda dapat mempersempit area yang ingin Anda fokuskan.
Di app Rumah di Mac Anda, klik ubin kamera atau bel pintu, lalu klik tombol Pilihan .
Klik Pilih Zona Aktivitas.
Jika Pilih Zona Aktivitas tidak ditampilkan, pastikan Anda telah memilih untuk merekam video saat gerakan terdeteksi. Klik Pilihan Perekaman, klik Saat Di Rumah atau Saat Pergi, lalu klik Streaming & Izinkan Perekaman.
Klik untuk menambahkan pojok.
Klik lagi pojok untuk menghapusnya. Seret pojok untuk membentuk area.
Klik Tambah Zona saat Anda telah membuat kerangka area yang ingin Anda rekam.
Untuk mengecualikan area berkerangka dan merekam semua yang ada di luarnya, klik Balikkan Zona.
Klik Selesai, lalu klik tombol Tutup di pojok kanan atas.
Mendapatkan pemberitahuan mengenai siapa yang ada di depan pintu dengan Video Aman HomeKit
Dengan kamera atau bel pintu yang kompatibel, Anda dapat menggunakan app Rumah agar diberi tahu saat seseorang yang Anda kenal berada di depan pintu. Berdasarkan gambar dari Perpustakaan Foto Anda dan pengunjung terbaru, Anda melihat nama serta wajah orang di depan pintu (atau pesan bahwa orang tersebut tidak dikenali).
Di app Rumah di Mac Anda, klik ubin kamera atau bel pintu, lalu klik tombol Pilihan .
Klik Pengenalan Wajah.
Nyalakan Pengenalan Wajah.
Untuk melihat pengunjung terbaru yang telah Anda konfirmasi bahwa Anda mengenalnya, tapi tidak berada di Perpustakaan Foto Anda, klik Dikenali Rumah.
Klik tombol Sebelumnya , lalu klik tombol Tutup di pojok kanan atas.
Saat Anda menerima pemberitahuan, klik pemberitahuan untuk melihat lebih lanjut mengenai pengunjung.